Minggu, 05 Mei 2013

Laguku

Bengkulu, 5 Mei 2013

  Kegemaranku dalam merangkai kata-kata, memang sudah sejak SMA mulai timbul.  Dan sering aku selalu tampil di pelajaran bahasa Indonesia untuk membaca puisi, membuat cerita fiksi bahkan pementasan drama di sekolah menambah kegemaranku dalam merangkai kata-kata.  Guru bahasa ku bernama Ibu Nengah pernah menganjurkan aku untuk masuk Institut Kesenian Jakarta atau lebih dikenal dengan IKJ.  Pada saat itu senang rasanya ada guru yang memberikan saran padaku bahwa aku cocok kuliah pada kampus IKJ ini.  Hanya itu kebahagian sementara saja bagiku, mana berani aku ambil jurusan ini, aku tahunya mau masuk Akuntansi atau sekolah kedinasan yang tamat dengan gampang masuk lapangan pekerjaan.
  Itu masa lalu, sekarang sudah menyandang sarjana, baik sarjana muda dan sarjana full atau kerennya S1.  Kebiasaan sejak SMA dulu membuat aku menciptakan sebuah lagu, belum ketemu judulnya, lagu ini aku ciptakan ketika anakku bangun di malam hari dan aku gendong sambil bernyanyi lagu ini. "Ayah sayang Atha, Atha juga sayang Ayah, Atha jangan menangis ada Ayah yang gendongin, Mommy sayang Atha, Atha juga sayang Mommy, Atha jangan bersedih ada Mommy yang nemenin". Atha adalah putraku yang pertama dan istriku dipanggil Mommy.  Semoga laguku ini bisa kutemukan judulnya.


Salam